Open top menu
Thursday, December 31, 2015

Kasus yang masuk ke saya adalah ditekan tombol power, lantas muncul logo lenovo yang diam disitu saja tanpa bergerak atapun merespon. Seperti biasa untuk lenovo yang dibutuhkan hanya flash tool (dalam ujicoba ini versi 3) beserta ROMnya. Setelah saya lakukan langkah-langkah yang di mbah google, yang pake flash tool, download uncentang preloader gagal. Memang kita harus memastikan leonovo terdeteksi di device manager. Caranya: aktikan device manager, lantas colok lenovo A850.

Kombinasi untuk mendeteksi driver:
cara 1. Lepas baterai, colok USB ke PC dan android
cara 2. Lepas baterai, tahan Volume UP lalu colok USB ke PC dan android
cara 3. Lepas baterai, tahan power +Volume UP lalu colok USB ke PC dan android
cara 4. Lepas baterai, tahan power +Volume UP+volume Down lalu colok USB ke PC dan android
cara 5. Pasang baterai, colok USB ke PC dan android
cara 6. Pasang baterai, tahan Volume UP lalu colok USB ke PC dan android
cara 7. Pasang baterai, tahan power +Volume UP lalu colok USB ke PC dan android
cara 8. Pasang baterai, tahan power +Volume UP+volume Down lalu colok USB ke PC dan android


Silahkan dipilih mana yang bisa menjalankan/terdeteksi oleh flash tool. (kalau saya sendiri, berhasil dengan menancapkan baterai sambil tekan power + volume Up + volume Down, untuk Laptop atau PC menggunakan windows 7)

Saya pakai ROM A850, uncentang preloader + klik download berkali kali gagal. Entah pindah laptoppun gagal. Akhirnya ada penjelasan di web, centang DA DA with All check SUm + Firmware Upgrade berhasil proses Flashing. Tetapi ini tidak berhasil membuat android lenovo A850 jadi sembuh penyakitnya, malah jadi di tekan tombol power tidak getar dan muncul gambar sama sekali. ini biasa disebut dengan unbrick. Tetapi tetap tenang, selama ada LED yang masih menyala, lantas android masih terdeteksi oleh komputer, android Lenovo A850 masih ada harapan untuk di flash ulang. Setalah saya buka group di facebook, saya dapat ada yang berhasil untuk menflash dengan cara menganti stock ROM. Dari artikel tersebut saya dapati Stock ROM lenovo A850i. bisa di download di needrom.com. ini linknya : http://www.needrom.com/download/lenovo-a850i/.

Alhamdulillah project flash Lenovo A850 berhasil
Different Themes
Written by Syarikh Komputer

Syarikh Komputer berdiri sejak tahun 2007 di kota Malang, melayani berbagai kebutuhan barang-barang IT yang di butuhkan warga kota malang secara khusus dan warga Indonesia secara umum. Juga melayani jasa service laptop dan juga komputer. Melayani masyarakat umum, mahasiswa, kampus, sekolah, UKM, perusahaan dan lain-lain.

2 comments

kok gak ada yang work ya gan T_T

masih belum work? coba berbagi menu dan ROM. jika tetap gak bisa, kemungkinan kena e-MMCnya

iklan


IKLAN

WA

KLIK DISINI UNTUK CHAT WA: